fbpx

UTAMAKAN PELAYANAN MASYARAKAT, DESA PADAAN MASUK NOMINASI DESA TERBAIK

Desa padaan
Tim penilai Lomba Desa diterima pemerintah desa Padaan, Japah. Foto : Bloranews

Japah –  Konsisten mengutamakan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga sinergitas antar lembaga desa, membuat desa Padaan masuk dalam nominasi desa terbaik hasil kuesioner tim penilai Lomba Desa. Tidak banyak komentar yang disampaikan kepala desa Padaan. Bahkan, kepala desa menyerahkan pandangan tentang pemerintahannya kepada masyarakat dan Pemerintah Kabupaten.

 

Desa padaan
Tim penilai Lomba Desa diterima pemerintah desa Padaan, Japah. Foto : Bloranews

 

“Pemerintah desa hanya menjalankan amanah. Kalau pelayanan kita baik, itu adalah kewajiban pemerintah desa kepada masyarakat, bukan prestasi tetapi kewajiban kita” ujar Dwi Suwartini, kepala desa Padaan.

Pemerintah desa Padaan, menurut Dwi Suwartini, menerapkan tertib administrasi bagi perangkatnya. Menjaga komunikasi antar lembaga desa dan membangun tradisi saling mengingatkan antara perangkat desa dengan masyarakat.

“Kita tekankan untuk memasang informasi keuangan desa di papan pengumuman balai desa. Ini untuk memelihara semangat transparansi keuangan desa. Papan informasi ini kini telah terpasang dan masyarakat bisa menilai kinerja pemerintah desa” lanjut kepala desa Padaan.

Selain itu, pemerintah desa Padaan memprioritaskan pada pelatihan-pelatihan industri rumah tangga, pendidikan, keagamaan serta kebersihan lingkungan. Beberapa waktu yang lalu, pemerintah desa Padaan bekerjasama dengan KKN STAIN Kudus menyelenggarakan pelatihan membuat jahe serbuk, saus cabai bebas pengawet dan pakan ternak fermentasi yang diikuti ibu-ibu di desa tersebut [.]

Reporter : Jacko Priyanto