fbpx

SELESAIKAN PERSOALAN WADAS, GANJAR GANDENG KOMNAS HAM

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo bertemu dengan anggota Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara di rumah dinas Puri Gedeh, Semarang, Jumat (11/2). Pertemuan itu digelar dalam rangka penyelesaian masalah di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo

Semarang- Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo bertemu dengan anggota Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara di rumah dinas Puri Gedeh, Semarang, Jumat (11/2). Pertemuan itu digelar dalam rangka penyelesaian masalah di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo. 

Ganjar menyampaikan, ada tiga agenda yang akan dilakukan, yakni evaluasi teknis, pendekatan dan pemulihan kondisi warga.

“Kita evaluasi secepatnya, pertama tentu kami akan mengevaluasi tehnis. Kedua adalah cara pendekatan agar tidak terjadi kekerasan dan ketiga soal bagaimana kita menyiapkan kondisi masyarakat agar kembali guyub rukun,” ucap Ganjar usai pertemuannya dengan Beka.

Sementara itu, Anggota Komnas HAM Beka Ulung Hapsara menyampaikan siap mengawasi dan memfasilitasi dialog antara Pemprov Jateng dengan warga Wadas.

“Pak gubernur komit untuk menjalankan itu semua dan komnas ham nanti juga akan terus mengawasi bagaimana pelaksanaan komitmen dari pak gubernur,” kata Beka.

“Kami tadi juga sampaikan dengan situasi atau relasi sosial yang merenggang ini harus ada upaya luarbiasa supaya mereka jadi rekat kembali, persaudaraan dan kemanusiaannya terus terbangun,” imbuhnya.

Terakhir, Ganjar ucapkan terimakasih pada Komnas HAM dan salah seorang Tokoh NU Imam Aziz yang turut hadir karena telah memberikan banyak masukan kepadanya. 

“Tentu saya senang karena ada mas Beka dari Komnas yang selalu memberikan masukan koreksi, terus mas imam sebagai tokoh masyarakat juga menjadi pendamping menurut saya bagus sehingga komunikasi bisa baik,” pungkasnya. (Kin).