Blora, BLORANEWS.COM – Menyambut datangnya bulan penuh berkah, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, menggelar dzikir, istighotsah, dan doa bersama di Gedung Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Ngawen, Minggu (9/2/2025).
Acara ini diikuti oleh jajaran PAC, ranting, dan anak ranting Muslimat NU se-Kecamatan Ngawen. Turut hadir Camat Ngawen, perwakilan Muslimat PC Blora, MWC NU, serta badan otonom (banom) NU lainnya.
Kehadiran ibu-ibu Tim Penggerak PKK dari seluruh desa di Kecamatan Ngawen semakin menambah kekhidmatan suasana.
Rangkaian kegiatan diawali dengan dzikir dan istighotsah, dilanjutkan dengan mauidhoh hasanah yang disampaikan KH. Ahmad Musta’in dari Sumber, Kradenan.
Dalam ceramahnya, beliau mengangkat tema “Amalan di Bulan Sya’ban”, mengingatkan pentingnya memperbanyak ibadah dan amal saleh sebagai persiapan menyambut Ramadan.
Ketua PAC Muslimat NU Ngawen, Nurul Hidayati, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan momentum untuk memperkuat ukhuwah dan meningkatkan spiritualitas.
“Dzikir, istighotsah, dan doa bersama ini menjadi cara kita merajut silaturahmi sekaligus mengasah hati agar lebih dekat kepada Allah SWT. Semoga amalan kita diterima dan kita diberi umur panjang untuk bertemu Ramadan dalam keadaan sehat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Nurul Hidayati menambahkan bahwa semangat kebersamaan dalam acara ini mencerminkan kekuatan perempuan Muslimat NU dalam menjaga nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.
“Kami ingin menunjukkan bahwa Muslimat NU hadir bukan hanya dalam kegiatan sosial, tetapi juga sebagai pelopor dalam membangun kesadaran spiritual di lingkungan sekitar,” tambahnya.
Acara ditutup dengan doa bersama yang penuh harap untuk keselamatan, kesejahteraan, dan kemajuan masyarakat Ngawen, serta kedamaian bagi bangsa Indonesia. Suasana penuh kekhusyukan dan kebersamaan mengiringi hingga akhir kegiatan. (Zak)