Semarang, BLORANEWS – Selangkah lagi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah bakal meluncurkan Pelabuhan Hortikultura. Hal itu diketahui setelah Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo menyetujui gagasan tersebut.hooh
“Hari ini sudah disetujui karena kemarin saya di makasar bertemu Mentan untuk membuka pelabuhan hortikultura,” ucap Ganjar saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Jateng, Masa Persidangan Ketiga Tahun Sidang 2021/2022, Jumat (13/5).
Dijelaskan Ganjar, peluncuran Pelabuhan Hortikultura ini dirasa penting lantaran laju ekspor pertanian di Jateng selama pandemi meningkat pesat.
“Selama tahun 2021, total ekspor pertanian Jateng ke berbagai negara mencapai Rp11,10 triliun. Jumlah itu lebih besar dibanding dua tahun sebelumnya. Di mana ekspor pertanian Jateng pada 2019 tercatat Rp8,48 triliun, dan 2020 naik menjadi Rp9,13 triliun,” jelasnya.
Diharapkan, kebijakan peluncuran Pelabuhan Hortikultura ini mampu memperkuat laju ekspor produk pertanian dari Jawa Tengah kedepannya.
Kebijakan ini juga sejalan dengan pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Tentang Tata Kelola dan Pemasaran Ekspor Produk Pertanian, Peternakan, Perikanan dan UMKM dari Komisi B. (Kin).