fbpx

JELANG PILKADA, NANA SUDJANA AJAK PEPABRI JAGA STABILITAS POLITIK

Semarang, BLORANEWS.COM – Menjelang Pilkada serentak 2024, Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, mengajak Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI/Polri (Pepabri) untuk berperan dalam menjaga stabilitas politik. 

Ajakan tersebut disampaikan saat menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun ke-65 Pepabri di Museum Palagan Ambarawa, Kabupaten Semarang, pada Kamis (12/09/2024).

Nana Sudjana mengungkapkan bahwa meski para anggota Pepabri telah purna tugas, kontribusi mereka tetap sangat penting.

Dia menekankan perlunya peran aktif Pepabri dalam menciptakan suasana yang kondusif selama proses pilkada, untuk memastikan stabilitas politik tetap terjaga.

“Diharapkan Pepabri ikut berkiprah membantu Pemda, TNI/Polri untuk menciptakan suasana yang kondusif dan menjaga stabilitas politik,” kata Nana.

Nana juga menyoroti pentingnya Pepabri dalam menanamkan wawasan kebangsaan kepada generasi muda. Dengan upaya ini, diharapkan akan terbentuk generasi muda yang mencintai tanah air serta menjaga keutuhan NKRI.

Ketua Umum DPP Pepabri, Agum Gumelar, menyatakan kesiapan Pepabri untuk berkontribusi dalam menciptakan keamanan, ketertiban, dan kelancaran selama Pilkada 2024. 

Agum meminta anggota Pepabri agar menjadi ujung tombak dalam mendukung aparat TNI dan Polri.

“Pepabri akan selalu berusaha membantu aparat keamanan TNI dan Polri, serta aparat pemerintahan daerah, untuk menciptakan suasana yang kita dambakan,” ungkap Agum.

Agum juga menegaskan bahwa Pepabri sebagai organisasi tetap netral dalam kontestasi pilkada. Namun, setiap anggota sebagai individu memiliki hak untuk menentukan pilihan politik mereka sendiri.

 

Verified by MonsterInsights