fbpx

GILIRAN PASAR NGAWEN DAN PASAR WULUNG RANDUBLATUNG YANG DIRAPID TEST, 6 ORANG REAKTIF

Pelaksanaan Rapid tea di pusat perbelanjaan
Pelaksanaan Rapid tea di pusat perbelanjaan

Blora- Setelah sebelumnya Rapid Test massal dilakukan di Luwes, Pasar Sido Makmur, Pasar Cepu dan Swalayan Bravo, dan Alun-Alun Blora, kali ini giliran Pasar Ngawen dan Pasar Wulung Randubltung yang menjadi sasaran Rapid Test massal.

 

Pelaksanaan Rapid tea di pusat perbelanjaan
Pelaksanaan Rapid test

 

Hal ini sebagai bentuk upaya GTPP Covid-19 Kabupaten Blora dalam mendeteksi dini, agar mantinya yang terpapar bisa segera mendat penanganan khusus. Kegiatan yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Kabupaten Blora ini dipantau langsung Bupati Blora, Djoko Nugroho. Kamis (28/05).

“Maturnuwun mbah, bapak, ibu dan adik-adik yang menyempatkan waktunya untuk ikut Rapid Test ini. Ini semua berguna untuk kita dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 secara dini,” ucap Bupati.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Lilik Hernanto menyampaikan bahwa acara Rapid Test di fasilitas-fasilitas umum serti ini akan terus digencarkan untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Blora

“Selain di Pasar Wulung ini, acara serupa juga kita lakukan di Pasar Ngawen, hal ini sebagai bukti nyata Pemkab untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. Kami akan selalu berkoordinasi dengan Bapak Bupati sebagai ketua GTPP, untuk menggencarkan acara rapid test ini, terutama di fasum maupun fasilitas pelayanan yang ada,” ungkap Lilik Hernanto.

Masih menurut Lilik, Rapid Test juga akan dilakukan kepada tenaga medis, paramedis, dan tenaga kesehatan lainnya baik di Puskesmas dan Rumah Sakit. Karena mereka semu berisiko tertular, serta untuk petugas yang bertugas dalam penanganan Covid 19 termasuk tim GTPP Covid Kab Blora.

“Hasilnya setelah dilakukan rapid-test massal, di Pasar Wulung ada 70 orang yang dirapid-test, hasilnya ada 2 orang reaktif. Sedangkan Pasar Ngawen berdasarkan laporan yang masuk ada 59 orang yang dirapid, hasilnya ada 4 yang reaktif,” pungkasnya.

Selanjutnya, untuk yang reaktif ini nanti akan diminta isolasi diri secara mandiri di rumah. Sedangkan untuk memastikan jenis virusnya apakah Covid-19 atau tidak akan dilakukan pemeriksaan Swab Test Laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR). (jyk)