Dunia samin terkandung beberapa pesan moral yang luar biasa. samin dalam buku ini adalah tokoh cerita, dan pak soesilo toer dengan cerdas melesatkan dalam tokoh samin ini segala perilaku sedulur sikep sehingga dalam buku ini akan anda dapat gambaran hidup yang benar.
Selama ini anda banyak stigma klo ada orang brengkel maka di sebut orang samin, padahal dalam sedulur sikep anda akan mendapati kerendah hati dan kejujuran.
Pram dalam tungku berisi banyak tulisan dari berbagai kalangan dosen, mahasiswa ,pegiat literasi dan lain lain. ada orang yang semula mendengar nama pram terucap saja sudah eneg tapi kemudian setelah membaca akan mendapatkan pramoedya yang sesungguhnya religius, nasionalis bukan sembarang tokoh dan kemudian berbalik menjadi pengagum dan pecinta karya karya pramoedya dan ingin menularkan semangat yang sama yang dimiliki pramoedya ananta toer dalam kehidupan bersama.
Ada juga tulisan dari guru besar Undip Prof. Dr. Mujahidin Thohir (wakil ketua PWNU Jateng) dia memberikan Testimoni Pram adalah prototipe manusia indonesia paling awal menyadari bagaimana sejarah harus di tulis dengan cara pandang Nasionalistik bukan cara pandang kolonial, dalam setiap karya pram menyodorkan semangat untuk mencintai negeri ini sampai darah penghabisan. dan karna kecintaannya pram, menyodorkan pandangan kritis yang harus diperbaiki dalam kehidupan berbangsa.
Selengkapnya silahkan di Tonton :