fbpx

MILAD PKS BLORA KE-19 : MOMENTUM UNTUK BERSYUKUR

Rayakan Milad Ke-19 PKS Blora, Momentum Untuk Bersyukur
DPD PKS Blora Perayakan Milad ke 19 Foto : Humas DPD PKS Blora

Blora – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupatan Blora terus berusaha menunjukkan eksistesinya ditengah masyarakat. Salah satu caranya yaitu dengan menggelar rangkaian kegiatan dalam memperingati Milad ke-19.

Acara yang diawali dengan senam bersama lalu dilanjutkan dengan berbagai macam lomba tersebut dihadiri oleh ratusan kader dan simpatisan PKS Blora.

 

Rayakan Milad Ke-19 PKS Blora, Momentum Untuk Bersyukur
DPD PKS Blora Perayakan Milad ke 19 Foto : Humas DPD PKS Blora

 

Ketua  DPD PKS Blora Santoso Budi Susetyo dalam sambutanya mengungkapkan rasa syukur atas usia PKS yang ke-19. “Banyak hikmah yang bisa kita ambil pelajaran, diusia ke-19 ini dan menjadi  momentum bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT”, ungkapnya.

Ia juga mengingatkan kepada kader dan simpatisan atas kesungguhan niat PKS untuk turut membangun Blora  yang bermartabat dan Sejahtera . “Dengan izin Allah SWT, diusia yang ke-19 tahun ini adalah bukan waktu yang sebentar untuk sebuah usia Partai Politik, PKS telah membuktikan kerja-kerja berkhidmat untuk rakyat, ” katanya di hadapan ratusan kader dan simpatisan yang memadati halaman GOR Mustika Blora. (30/04/17)

Semantara itu Drs Kunto Aji Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) yang mewakili Bupati Blora karena berhalangan hadir dalam sambutannya, mengucapkan selamat milad ke-19 Partai Keadilan Sejahtera KabupatenBlora.

“Selamat merayakan milad yang ke-19, semoga keluarga besar PKS kabupaten Blora senantiasa di berikan sehat, panjangumur, dan berkah” ucapnya.

Sebagai partai yang telah menginjak usia dewasa lanjut KuntoAji, PKS sebagai partai merupakan bagian atau instumen kepemerintahan oleh karena itu ia berharap PKS bisa mewarnai pembangunan kabupaten Blora dan mewarnai demokrasi seluruh Indonesia khususnya yang berada di kabupaten Blora. Pungkasnya.

Reporter : Ngatono

*Rilis Humas DPD PKS Kab. Blora