Blora, BLORANEWS – Official Tournament Bola Voli Mojokulon Cup telah merilis harga tiket terbaru untuk penonton dari babak 32 besar hingga partai final. Harga tiket terbaru ini dipastikan lebih murah. Yang mulanya diharga Rp 5.000 dengan biaya parkir Rp 2.000, kini pecinta bola voli hanya perlu merogoh kocek Rp 5.000 sudah termasuk biaya parkir.
Adapun rincian harga di masing-masing babak ialah sebagai berikut. Tiket 32, 16 hingga 8 besar seharga Rp 5.000. Tiket babak final & semifinal seharga Rp 10.000. Serta Foto DSLR Tim bagi yang minat seharga Rp 50.000.
Tournament Bola Voli Mojokulon Cup ini bakal digelar pada 26 April – 11 Mei 2023 di Desa Mojokulon, Kecamatan Banjarejo, Blora dan akan diikuti 32 Tim terbaik dari Desa se-Kecamatan Banjarejo dan sekitar.
Syarat dan ketentuan Tournament meliputi, terdiri dari 32 Tim terbaik dari Desa se-Kecamatan Banjarejo dan sekitar, 3 Pemain Tambahan ber-KTP Blora, membayar uang registrasi sebesar Rp 150.000, serta mengisi link pendaftaran yang telah disediakan pihak penyelenggara.
Untuk tim yang sudah terpilih wajib mengikuti Technical Meeting pada 24 April 2023 pukul 14.00 WIB. Kemudian, pertandingan nantinya akan memakai sistem 3 winning set dan system gugur. Adapun total hadiah yang akan diperebutkan ialah sebesar Rp 7.500.000 untuk Juara 1, 2, 3 dan 4.
Untuk informasi lebih lanjut baik berupa Update Informasi Bagan, Jadwal maupun Hasil Pertandingan bisa langsung di akses melalui akun Facebook dan Instagram JM Pro.