Blora – Direktur Pertamina EP Cepu Alas Dara Kemuning (ADK), Deddy Syam mengatakan pembangunan fisik konstruksi mulai dilaksanakan pada Kamis besok (09/09/2021).
“Pengerjaan kita sudah mulai. Dalam hal survei, drilling dulunya, ya sekarang sudah jadi. Untuk workover kita lakukan di Oktober, untuk pembangunan fisik konstruksi, mobilisasi kita lakukan besok,” ucapnya saat ditemui di Pendopo Bupati Blora, Rabu (08/09).
Deddy mengungkapkan pembangunan mother station tersebut sudah mulai dilakukan pada 2017. Namun karena ada suatu hal, pengerjaannya baru kembali dilaksanakan pada tahun 2021 dan mengajak para pekerja lokal dalam pembangunan proyek ini.
“Ya konten lokal jelas dari pembangunan kita diskusikan juga dengan SKK Migas untuk biaya dari 1 juta US Dollar itu bisa dilakukan untuk kontraktor lokal. Lokalnya cukup banyak kita ambil dari sini,” bebernya.
“Jadi sebelum kita mulai bergerak, kita melakukan sosialisasi dulu kepada Pemkab Blora dan sampai kepada desa-desanya, sehingga kita bergerak untuk pembangunan ladang gas untuk di daerah juga,” imbuhnya.
Sementara itu, Bupati Blora, Arief Rohman menyampaikan terima kasih untuk Pertamina EP Cepu ADK dan SKK Migas yang sudah kembali memulai projek PEPC ADK yang sempat tertunda dari 2017 akhirnya di 2021 ini bisa dimulai.
“Intinya kami ingin projek ini bermanfaat untuk Blora, dan juga bisa menggunakan konten lokal, baik kontraktor lokalnya, baik pekerjanya yang unskill khususnya, ini bisa bermanfaat untuk masyarakat sekitarnya, ini melibatkan Desa Nglobo, Desa Cabak, dan Desa Genjahan di Kecamatan Jiken,” harapnya.
Sebagai informasi, PT Pertagas Niaga (PTGN) sebagai bagian dari afiliasi sub holding gas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) dan Holding Migas Pertamina saat ini tengah membangun sebuah Mother Station (MS) Compressed Natural Gas (CNG) di Kecamatan Jiken, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Mother Station ini nantinya akan mengkompresi gas Pertamina EP Cepu ADK yang berasal dari Lapangan Alas Dara Kemuning (ADK) dengan kapasitas 3,5 MMSFCD hingga 10-12 tahun ke depan. (Spt)