Todanan- Kuliah bukan lagi sesuatu yang mewah. Demikianlah pesan tersirat dari kegiatan Impara Unwahas Goes To School di SMA Muhammadiyah Todanan. Para mahasiswa ini meyakinkan para siswa di sekolah tersebut, kurang biaya bukan hambatan melanjutkan pendidikan.
Ketua Impara Unwahas Semarang, Siti Musyafaah mengungkapkan, sekarang ini makin banyak beasiswa dari pemerintah maupun swasta kepada mahasiswa. Pihaknya memotivasi, asalkan bersungguh-sungguh mencari informasi, banyak beasiswa yang tersedia.

“Maka, kita mengajak adik-adik mengubah mindset. Kuliah saat ini semakin mudah. Misalnya, beasiswa Bidikmisi disediakan untuk mereka yang membutuhkan biaya. Asal cermat, bisa dapat,” ujar Siti Musyafaah di sela Impara Unwahas Goes To School, Sabtu (10/02).
Lebih lanjut, kuliah di kota besar kerap kali membuat orang tua khawatir. Pasalnya, pergaulan remaja di kota metropolis sering tak terkontrol. Sehingga, pilihan kampus yang tepat akan membuat orang tua nyaman, dan kegiatan belajar menjadi maksimal.
“Tentu kita juga mengenalkan kampus kita, Universitas Wahid Hasyim Semarang. Di kampus kita, nuansanya religius dan banyak pilihan jurusan. Mungkin, dapat menjadi referensi melanjutkan pendidikan setelah lulus nanti,” imbuhnya.
Di sisi lain, kegiatan pengenalan kampus ini diapresiasi kepala sekolah setempat. Pihaknya menyadari, sekolah butuh banyak informasi terkait perguruan tinggi untuk para siswa setelah lulus kelak. Sehingga, kegiatan ini cukup informatif.
“Kami berharap, dengan kehadiran mereka akan menambah semangat dan motivasi untuk para siswa supaya bisa melanjutkan pendidikan tinggi,” ujar Kepala SMA Muhammadiyah Todanan, Sugiyanto. (itj)